Bhabinkamtibmas dan Babinsa Pererat Tali Silaturahmi Dengan Tokoh Agama

POLRESTA SERKOT Guna terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, anggota Bhabinkamtibmas Desa Sukamenak Polsek Baros Polresta Serkot Bripka Robin Fauji dan Babinsa terus bersinergi meningkatkan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan para tokoh yang ada di Desa Binaannya.

Dalam giatnya kali ini Bhabinkamtibmas bersama Babinsa melakukan silaturahmi kamtibmas dengan menyambangi tokoh agama ustd. Manduri beralama di Kp. Lembur Tengah Desa Sukamenak Kecamatan Baros, Kabupaten Serang. Senin (11/07/2022).

Pada kesempatannya tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan Pesan-pesan dan himbauan terkait kamtibmas serta mengajak kepada tokoh agama agar berperan aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah serta agar didalam melaksanakan kegiatan upacara keagamaan sentiasa menerapkan protokol kesehatan dan 5M guna mencegah penyebaran covid 19.

Kapolsek Baros AKP L. Wahyu Bintarna, S.IP menuturkan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Anggota Bhabinkamtibmas merupakan upaya rutin untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh lapisan masyarakat guna menjalin kerjasama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya di wilayah hukum Polsek Baros. “Pungkas Kapolsek “

About admin

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …