Bhabinkamtibmas Desa Sukamanah Hadiri Giat Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Polsek Baros Polresta Serkot Polda Banten | Bhabinkamtibmas Desa Desa Sukamanah Polsek Baros Polresta Serkot Bripka Yudi Setiadi menghadiri peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H, yang di laksanakan oleh masyarakat Kp. Sukamanah RT.002 RW.001 Ds. Sukamanah Kec. Baros Kab. Serang, Minggu (16/10/2022) Malam.

Kegiatan diisi dengan pembacaan ayat Suci Al’Quran dan ceramah oleh Miftahul Ulum Dengan tema Memperingati Maulid Nabi Muhamad SAW, “Kita Tingkatkan iman Dan Taqwa Untuk Membentuk Pribadi Berakhlak Karimah”.

Ditempat terpisah, Kapolsek Baros AKP L. Wahyu Bintarna, S.IP membenarkan bahwa memang Bhabinkamtibmas Desa Sukamanah menghadiri giat peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H di Kp. Sukamanah RT.002 RW.001 Ds. Sukamanah Kec. Baros Kab. Serang.

“kami mengapresiasi kepada Bhabinkamtibmas Desa Sukamanah yang selama ini aktif hadir dalam setiap kegiatan yang ada di wilayah binaan, hal itu dapat mendekatkan sosok Polri dengan masyarakat” ujar Kapolsek Baros

About admin

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …