Ciptakan Situasi Aman Dan Nyaman, Personil Polsek Banjar Patroli Ketempat Wisata Di Hari Libur

img_20171112_154009

TRIBRATANEWS POLDA BANTEN – Bila datang hari libur sekolah objek wisata yang ada di wilayah hukum Polsek Banjar banyak dikunjungi masyarakat baik dari wisatawan lokal maupun luar daerah. Seperti wisata pemandian air panas Cisolong Alam Sari yang ada di kecamatan Kaduhejo banyak dikunjungi masyarakat, Minggu, (12/11/2017).

“Demi menciptakan rasa aman dan nyaman kehadiran polisi dirasa perlu ditengah2 para wisatawan” kata Briptu Wahyu

Pengamanan pada tempat wisata dilaksanakan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak dinginkan seperti tindakan kriminal yang dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab seperti curat, curas dan curanmor.

“Kami selalu mengingatkan kepada mengunjung untuk selalu meningkatkan kewaspadaan baik itu pengamanan untuk diri sendiri maupun untuk orang terdekatnya,” kata Briptu Wahyu

Di kawasan wisata tersebut, anggota Polsek Banjar, Briptu Wahyu dan rekannya juga memberikan himbauan ke salah satu juru parkir dan petugas keamanan atau Satpam di kawasan pemandian air panas alam sari agar tetap waspada dan berhati-hati saat pengawasan sepeda motor.

Selain itu Briptu Wahyu juga menyampaikan pesan pada wisatawan yang hendak pulang ke wilayahnya masing2 untuk senantiasa menjaga ketertiban dan keselamatan berlalu lintas diperjalanan.

Disampaikan juga oleh Kapolsek AKP Reni Widowati bahwa anggotanya yg piket senantiasa untuk berjaga atau berpatroli ke kawasan wisata agar terciptanya rasa aman yang dirasakan oleh wisatawan dan menjaga keamanan ketertiban di lokasi wisata tersebut.

Penulis : Opr. Polsek Banjar

Editor : Kompol Muridi

Publish : Bripka Syarif. H

About Satbrimob Banten

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …