Ditlantas Polda Banten Gelar Rapat Kesiapan ETLE di Banten

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN,Banten – Polda Metro Jaya meluncurkan sejumlah inovasi layanan publik, salah satunya Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE), untuk mempersiapkan penerapannya di Banten pada bulan April mendatang, Ditlantas Polda Banten adakan rapat kesiapan dengan Vendor di Aula Ditlantas Polda Banten, Kamis (05/03/2020) pukul 10.00 Wib.

Tampak hadir dalam rapat tersebut Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Wibowo, Wadir lantas Polda Banten, Kasi Laka, Kasi BPKB, Paur BPKB, perwakilan dari vendor Z-Tech, Personil Tim ETLE Ditlantas.

Menurut Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Wibowo rapat kesiapan ini dilangsungkan untuk melihat sejauh mana kesiapan Vendor Z-Tech terkait teknis pemasangan kamera aplikasi Program ETLE.

“Jelang penerapan ETLE di Banten pada bulan April mendatang, kami melakukan rapat kesiapan dengan Vendor untuk melihat sejauh mana kesiapan Vendor. Kamera ETLE ini akan dipasang di 60 titik yang berada di Wilkum Banten,” terang Kombes Pol Wibowo.

Lanjutnya, “Sasaran dan prioritas pelanggaran dalam penerapan ETLE ada 7 gar, yaitu :
-. Penggunaan Sabuk Pengaman(Seat Belt).
-. Menerobos Lampu Merah.
-. Kendaraan melawan arus.
-. Penggunaan Handphone saat berkendara.
-. Penggunaan strobo/rotator bagi kendaraan pribadi.
-. Over Dimensi Over Load (ODOL) bagi kendaraan truk.

Kombes Pol Wibowo berharap dengan adanya penerapan ETLE di Wilkum Polda Banten dapat meningkatkan kesadaran disiplin berlalu lintas masyarakat Banten dan dapat menangani kompleksitas permasalahan lalu lintas di Wilkum Banten.

Inovasi ETLE adalah upaya Polda Metro Jaya menyambut revolusi industri 4.0 dan mendukung penguatan Polri yang profesional sesuai dengan program Kapolri yakni Promoter. ETLE juga menjadi tonggak baru penegakan hukum Polri di era digital.

About

Check Also

Personil polsek bojong polres pandeglang lakukan giat patroli di malam hari antisipasi adanya tindak kejahatan dan penyakit masyarakat (pekat)

Pandeglang polsek bojong – Dalam rangka memberikan rasa aman, nyaman diwaktu istirahat di malam hari …