JAGA KESEHATAN DENGAN OLAH RAGA BADAN TATAP BUGAR

tribratanewsbanten.com – Jajaran Kepolisian Sektor Pasarkemis, dipimpin Kapolsek, Komisaris Polisi Sukardi pukul 07.00 Wib melaksanakan olahraga bersama kegiatan tersebut dilaksanakan di Puri Jaya, Jum’at (12-08-2016).

Menurut Kapolsek bahwa dalam kegiatan kebersamaan olahraga tersebut selain untuk menjaga stamina dan kesehatan badan para personel Polsek Pasarkemis juga untuk membangun kebersamaan dan keakraban.

“Dengan terjaganya stamina tubuh dan kesehatan badan personel Polsek Pasarkemis ini untuk dapatnya menunjang kelancaran pelaksanaan tugas operasional dan kegiatan diwilayah Polsek Pasarkemis yang cukup padat. Katanya.

Kapolsek menambahkan, meskipun kegiatan padat namun masalah kesehatan perlu tetap dijaga karena pada situasi sekarang ini dalam menghadapi ancaman teroris dan gangguan kamtibmas lainya diperlukan kesiapsiagaan personel Polri sebagai garda terdepan dalam menghadapi dan memberantas ancaman para teroris dan aliran radikalisme yang marak saat ini.

Dalam kegiatan olah raga bersama inipun ia tak meninggalkan kewaspadaannya dengan menyiagakan personel petugas jaga Polsek Pasarkemis.

About

Check Also

Polda Banten Berduka, Personel Gugur Saat Bertugas Melaksanakan Pengamanan Arus balik dan jalur Wisata Oprasi Ketupat Maung 2024

Cilegon – Telah meninggal dunia salah satu personel yang berdinas di Polsek Purwakarta Polres Cilegon …