Peduli Warga Jompo, Personel Bhabinkamtibmas Polsek Mancak Polres Cilegon Berikan Bantuan Sembako

Cilegon ~ Melanjutkan program indahnya berbagi, Personel Bhabinkamtibmas Polsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten, kembali berikan bantuan berupa paket sembako sebagai bentuk kepedulian terutama warga jompo yang kurang mampu di Desa binaannya. Minggu (02/10/2022).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro, yang diwakili oleh Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten IPTU Asep Gundara YSE, di tempat terpisah menjelaskan bahwa selalu mendukung jajaran personel Bhabinkamtibmasnya untuk berbuat sesuatu kegiatan positif di desa binaannya sebagai upaya meringankan beban hidup, terutama warga jompo yang kurang mampu dengan memberikan bantuan berupa paket sembako.

Sebagai personel Bhabinkamtibmas di Desa Angsana, BRIPKA Zian Noor Zaman, Sabtu (01/10) sambil menjalin silaturahmi dengan warga jompo di Desa binaannya, berbagi bantuan sosial berupa paket sembako sebagai upaya meringankan beban hidup di saat semua harga kebutuhan pokok serba mahal, semog berkah dan manfaat .

Kegiatan bantuan sosial kali ini dengan memberikan bantuan sembako kepada warga jompo yang membutuhkan di lingkungan Kp Cirongge dan Kp Tampakaso, Desa Angsana, “Ujar Zian Noor Zaman.

Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten berharap melalu kegiatan bantuan sosial tersebut, mampu meringankan beban hidup warga jompo yang kurang mampu di lingkungan Desa Angsana tersebut, semoga kehadiran POLRI semakin bisa dirasakan bagi warga masyarakat di Desa binaannya masing – masing, “Pungkasnya.

About admin _

Check Also

http://tribratanews.banten.polri.go.id/cegah-adanya-perang-sarung-anggota-polsek-rangkasbitung-polres-lebak-patroli-dialogis-taman-angklung/

Dalam rangka peningkatan pelayanan prima kepada masyarakat,Polsek Cilegon Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan pengaturan arus …