Polda Banten ikuti Zoom Meeting Rekapitulasi Data Anggaran dan Realisasi Pengadaan BBMP

Serang – Polda Banten ikuti zoom meeting Rekapitulasi Data Anggaran dan Realisasi Pengadaan BBMP di Ruang Vicon Polda Banten pada Kamis (06/10).

Kegiatan ini dipimpin oleh Brigjen Pol Mustakim Karorenmin Irwasum Polri,
dihadiri Irwasda Polda Banten di wakili Auditor Madya Itwasda Polda Banten Kombes Pol Erri Agoeng Noegraha didampingi Kabidkeu Polda Banten Kombes Pol Endang, Perwakilan BPK bapak Dedi, ketua tim pemeriksaan BBMP Muhammad Wuliumam.

Dalam sambutannya Mustakim mengatakan pada kegiatan ini bertujuan untuk rekapitulasi menjadi lebih baik, “Kegiatan ini bertujuan untuk rekapitulasi BBMP menjadi lebih baik dan pembelajaran agar satker harus melakukan kontrol, agar data yang didapat merupakan data yang Valid,” ucap Mustakim.

Dedi juga menjelaskan tujuan dari kegiatan ini adalah mendata anggaran, “Tujuan dari zoom adalah mendata anggaran BBMP dan berharap bisa mengisi sesuai dokumen anggaran yang sesuai dengan aplikasi, sebagai bahan penyusunan laporan,” kata Dedi.

Dalam hal ini Umam menjelaskan tentang pengisian melalui aplikasi Google foam, “Cara mengisi Data Anggaran dan Realisasi Pengadaan BBMP bisa melalui Google foam yang sudah tersedia, dan menjadikannya lebih mudah,” kata Umam.

Umam berharap kepada semua dalam waktu minggu depan semua data terpenuhi, “Saya berharap minggu depan semu data harap sudah dimasukkan Google foam, agar kami bisa melakukan analisa untuk kedepannya,” ucap Umam.

Mustakim mengatakan jika ada kendala bisa segera menghubungi pusat, “Untuk detail pengisian data bisa mengirimkan langsung, untuk sumber dana tidak menjadi satu konsen, artinya pengisian formulir jika ada kendala atau kesulitan bisa segera melapor agar data segera dianalisa, jika terdapat kendala bisa menghubungi contac person Irwasum Polri 0822 6152 1983 BPK 0821 3750 5160” ucap Mustakim.

Terakhir Erri berharap kepada semua yang terlibat agar bisa mengisi data sesuai dengan perintah dari Irwasum Polri, “Terhitung dari hari ini semuany agar mengisi sampai satu minggu kedepan, diharapkan bisa memadukan data pada tahun 2021 dan 2022 sampai dengan triwulan III,” tutup Erri (Bidhumas).

About admin _

Check Also

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Rumah Kosong di Teluknaga Tangerang

TANGERANG – Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Teluknaga, Polres Metro Tangerang Kota berhasil membekuk satu …