Polsek Mauk Polresta Tangerang Giat Vaksin Dosis Booster, Sebagai Syarat Mudik Lebaran



Gerai vaksinasi dosis ketiga atau booster sebagai syarat mudik lebaran. Sejak pagi Warga antusias berdatangan  di Mako Polsek Mauk Polresta Tangerang Polda Banten, untuk mendapatkan vaksin mudik aman dan nyaman, Jumat (22/4/2022).

Kapolsek Mauk Polresta Tangerang AKP Yono Taryono mengungkapkan, giat vaksinasi booster menyasar 100 orang. Vaksin ketiga ini sebagai syarat mudik lebaran.

“Target 100 dosis, alhamdulillah warga antusias dengan menerapkan protokol kesehatan,” ucap Kapolsek Mauk.

Ia mengatakan, saat ini pemerintah telah mengeluarkan aturan bagi masyarakat yang mau mudik diwajibkan vaksin booster.

“Untuk melayani vaksin kita kerjasama dengan tenaga kesehatan (Nakes). Adapun kegiatan setiap hari kita laksanakan,” paparnya.

AKP Yono Taryono berharap pancapaian booster ini dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Setelah warga mendapatkan vaksin lengkap pulang kampung juga tenang tidak akan menularkan virus ke sanak keluarga kita di dalam perjalanan,” tutupnya.

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …