Saba Pesantren, Kapolresta Tangerang Bagikan 1.000 Masker untuk Santri

whatsapp-image-2021-02-06-at-19-13-04

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN,Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro kembali melaksanakan Program Saba Pesantren, Sabtu (6/2/2021). Kali ini, Wahyu mengunjungi Pondok Pesantren Nur Antika di Desa Pete, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

Wahyu didampingi Kasat Lantas Kompol Roby Heri Saputra dan Kapolsek Tigaraksa Kompol Rudi Supriadi. Kunjungan itu, guna menggelorakan pesantren tangguh dalam menghadapi Covid-19. Wahyu disambut Pimpinan Pondok Pesantren Nur Antika KH. Encep Subandi.

“Alhamdulillah kami lihat kondisi pesantren cukup tangguh dalam menghadapi Covid-19,” kata Wahyu.

Wahyu mengapresiasi sistem penanganan Covid-19 yang dilakukan pihak pesantren yakni dengan menyediakan sarana cuci tangan dan mewajibkan semua individu menggunakan masker. Selain itu, para santri ataupun wali santri pun seketat mungkin dibatasi untuk tidak keluar-masuk lingkungan pesantren.

“Pada saat ibadah salat atau pengajian, juga diterapkan jaga jarak yang sesuai dengan protokol kesehatan,” ujar Wahyu.

Orang nomor satu di Polresta Tangerang Polda Banten ini kemudian memberikan bantuan masker medis sebanyak 1.000 pcs. Selain itu, diberikan juga bantuan cat untuk mempercantik bangunan pondok pesantren.

Wahyu kemudian mendorong kalangan pondok pesantren untuk menggagas pesantren tangguh yakni pesantren yang disiplin melaksanakan protokol kesehatan

“Kami mohon sinergi dan dukungan dari para alim ulama dan pimpinan pondok pesantren yaitu dukungan doa agar pandemi segera berakhir dan dukungan disiplin melaksanakan protokol kesehatan,” terangnya.

Program Saba Pesantren merupakan pelaksanaan dari Program Kapolda Banten Irjen Pol Dr Rudy Heriyanto Adi Nugroho SH, MH, MBA., yakni Pendekar Banten Merajut Keberagaman Merawat Kebhinekaan. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan implementasi program Presisi dari Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …