SELEPAS GATUR LALIN, KANIT LANTAS BERI IMBAUAN KEPADA TUKANG OJEK

whatsapp-image-2016-11-08-at-06-47-23

tribratanews.banten.polri.go.id – Anggota Unit Lantas di bawah pimpinan Kanit Lantas Iptu Rastika, melaksanakan giat rutin pelayanan masyarakat pagi hari di jalan rawan macet yanga da di wilayah hukum Polsek Balaraja Polresta Tangerang, Selasa (8/11)

Banyaknya masyarakat pengguna jalan yang menggunakan akses jalan di wilayah Polsek Balraja menjadikan tantangan tersendiri bagi anggota Unit Lantas untuk senantiasa melakukan inovasi dan rekayasa agar tidak ada penyumbatan dan pengekoran lalin.

Di sela-sela kesibukan pelaksanaan gatur lalin, Kanit Lantas menyampaikan imbauan tertib berlalu-lintas kepada para tukang ojek yang ditemuinya saat beristirahat sesudah melakukan pelayanan pengaturan lalu lintas.

Melalaui imbuan ini Iptu Rastika berharap agar tukang ojek tidak hanya bisa aman dalam berkendara seperti menggunakan helm dan tidak menelpon saat mengojek, tetapi juga diharapkan bisa turut menjadi contoh bagi masyarakat secara luas.

About

Check Also

Bhabinkamtibmas Polsek Cibeber Bincang bersama Warga

_*Cilegon*_ ~ Dalam rangka Menciptakanny situasi aman dan terjalinnya silaturahmi yang baik, personil Bhabinkamtibmas polsek …