Antisipasi Perang Petasan Polsek Cinangka Intensifkan Patroli Jam Rawan


Jajaran Polsek Cinangka mulai mengintensifkan kegiatan patroli kewilayahan selama bulan puasa kali ini. Langkah itu dilakukan guna menekan dan mengantisipasi munculnya perang petasan yang mulai marak terjadi di wilayah Kabupaten Serang. Patroli dilakukan di jam-jam rawan, terutama usai Salat Subuh.

“Jadi jalan-jalan atau lokasi yang kerap dijadikan lokasi ‘’perang petasan’’, kita awasi betul,” sebut Kapolsek Cinangka Polres Cilegon AKP Agustian S.H M.M, Rabu (13/04/2022).

Seperti di Jalan utama Karang Bolong, Kecamatan Cinangka Kabupaten Serang. Selain dengan cara patroli, personel kepolisian juga di-stand by-kan di daerah rawan ‘’perang petasan’’ tersebut. Harapannya, bisa mencegah warga khususnya para pemuda mengelar aksi ‘’perang petasan’’ yang cukup meresahkan masyarakat. “Kondisi sejauh ini ini terpantau aman, karena setiap pagi anggota kita sudah stand by-kan dan patroli juga terus kita lakukan,” ujarnya.

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, S.I.K S.H melalui Kapolsek Cinangka Polres Cilegon AKP Agustian S.H M.M mengatakan, upaya cegah perang petasan tersebut sudah dilakukan sejak hari pertama puasa Ramadhan, terutama di jam rawan, usai Salat Subuh yang biasanya kerap dijadikan momen ajang perang petasan oleh para pemuda. Hal itu sangat mengganggu kenyamanan masyarakat sekitar di lokasi.

Untuk semakin menekan peredaran petasan di tengah masyarakat, pihaknya juga secara rutin menggelar razia petasan dengan mendatangi penjual atau pedagang kembang api yang dicurigai menjual petasan. Termasuk masyarakat umum yang lainnya. Walapun diakui, upaya tersebut belum bisa sepenuhnya menekan peredaran petasan di tengah masyarakat.

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …