Berikan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat, Polres Serang Rilis Aplikasi PUMA’S Berbasis Android

photo_2017-12-08_06-17-53

TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN - Kapolres Serang AKBP Wibowo, S.I.K, M.Hum merilis aplikasi layanan berbasis Android, aplikasi ini disebut Polisi Untuk Masyarakat Serang atau disingkat menjadi PUMA’S, AKBP Wibowo menjelaskan, pihaknya sengaja membuat applikasi tersebut untuk lebih memanjakan pelayanan kepada masyarakat dengan layanan berbasis android.

“Dengan menggunakan aplikasi ini, masyarakat akan lebih mudah dalam mengakses pelayanan kami. Sehingga akan menumbuhkan hubungan dua arah dan kemitraan yang baik, antara pihak kepolisian dengan masyarakat,” kata AKBP Wibowo, Jum’at (08/12).

Pada aplikasi PUMA’S ini, masyarakat dapat mengakses 8 layanan. Di antaranya media sosial dan Portal Berita Polres Serang yang mengupas kegiatan sehari – hari Polres Serang secara Up to date, Surat Rekomendasi Laporan Polisi online, permohonan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) online, permohonan SIM baik pembuatan baru maupun perpanjangan.

Selain itu, melalui aplikasi tersebut, masyarakat juga bisa mengecek / tracking pembuatan dan perpanjangan SIM yang diajukan oleh masyarakat secara online, pendaftaran Remedial SIM secara online juga ikut disuguhkan dalam aplikasi tersebut yang memudahkan masyarakat mengikuti jadwal bimbingan ujian pembuatan SIM bagi yang gagal dalam ujian pembuatan SIM, panic button / call centre 110 (gratis) untuk masyarakat yang sedang dalam keadaan darurat dan memerlukan bantuan Kepolisian hingga berita-berita terkini.

“Tidak hanya menu layanan yang menarik, tapi juga nama PUMA’S yang kami gunakan juga sesuai dengan kepanjangannya yakni, Polisi untuk masyarakat serang, jadi aplikasi ini hadir untuk masyarakat serang ,” jelasnya.

Sementara Call Centre 110 bisa digunakan oleh masyarakat dalam keadaan darurat. Dengan sekali tekan dan otomatis melakukan panggilan secara bebas pulsa/gratis, maka polisi yang berada dekat dengan masyarakat akan segera menghampirinya.

Sebab, call centre 110 terhubung langsung dengan setiap polsek terdekat yang akan segera memberitahukan kepada anggotanya, sesuai petunjuk dari Global Positioning System (GPS).

” kami akan terus berusaha memberikan pelayanan yang maksimal dan memudahkan kepada masyarakat, sekarang kan zaman nya sudah serba mudah, kenapa kita juga tidak buat masyarakat dengan mudah mengakses pelayanan kepolisian “, tutup Kapolres Serang.

Kontributor : Ganjar.u

Editor : Muridi

Publish : Irwan Nova. A

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …