Dalam rangka mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Bitung Jaya, Aipda Tri Iskandar, melaksanakan kegiatan sambang ke Warung Bhabinkamtibmas pada Senin, 7 Juli 2025, pukul 14.00 WIB, di Kampung Bulakan RT 06/03, Desa Bitung Jaya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.
Kegiatan ini menyasar warung binaan milik warga Desa Bitung Jaya yang berada di wilayah hukum Polsek Cikupa. Dalam sambangnya, Aipda Tri Iskandar melakukan silaturahmi sekaligus memberikan edukasi kamtibmas kepada warga sekitar. Hal ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat serta meningkatkan kesadaran hukum di lingkungan warga.
Tidak hanya itu, Bhabinkamtibmas juga melakukan pemetaan terhadap potensi masalah sosial yang ada di wilayah tersebut guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Cikupa, Kompol Johan Armando Utan, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan sambang seperti ini merupakan bagian dari pendekatan humanis Polri.
“Polri hadir di tengah masyarakat untuk mendengarkan, melayani, dan memberikan rasa aman. Kehadiran Bhabinkamtibmas diharapkan dapat menjadi jembatan komunikasi antara warga dan Kepolisian,” ujar Kapolsek.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan emosional antara Polri dan masyarakat semakin erat, serta dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis di tengah masyarakat.