CILEGON– Dengan Adanya Berita Viral Tentang Penculikan Anak, Bhabinkamtibmas Kelurahan Citangkil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Menghimbau Para Guru Dan Siswa-siswi SD Krenceng II Kelurahan Citangkil Kecamatan Citangkil Kota Cilegon,Rabu (01/02/2023).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro Melalui Kapolsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten KOMPOL Fauzan Afifi Mengatakan bahwa dengan adanya peristiwa yang sedang viral saat ini terkait adanya penculikan anak dibawah umur oleh orang yang tidak dikenal Dirinya Memerintahkan kepada para personil Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan agar menyambangi dan menghimbau ke sekolah-sekolah yang ada di daerah binaannya.
Dikatakannya Para Guru Dan siswa diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan terhadap orang asing dengan cara tidak menerima barang / makanan, karena terdapat indikasi makanan dimaksud mengandung narkoba, disisi lain tidak menutup kemungkinan dapat mengarah pada penculikan, tuturnya.
Sementara Bhabinkamtibmas Kelurahan Citangkil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Brigadir Marisco pada kesempatan tersebut mengatakan, menyikapi peristiwa yang sudah terjadi, sebagai antisipasi diharapkan para siswa tetap membawa bekal dari rumah dan menghimbau agar pada saat pulang sekolah dijemput oleh orang tua / keluarga, ucapnya.
“Kami harapkan para siswa harus mentaati tata tertib sekolah, Siswa yg berhalangan hadir, orang tua wajib memberi tahukan kepada pihak sekolah, sehingga baik keluarga ataupun sekolah bisa memastikan keberadaan siswa dimaksud sebagai bentuk antisipasi jika terjadi hal2 yang tidak diinginkan.” harapnya.
Sementara Pihak Sekolah SD Krenceng II pada kesempatan tersebut, “mengucapkan terima kasih kepada pihak Kepolisian khususnya Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Cempaga atas kunjungan dan himbauannya, diharapkan hal-hal bisa lebih sering dilaksanakan, karena para Siswa sangat antusias dan bersemangat mengikuti kegiatan dimaksud”. (EZ/Hms)