Kapolsek Banjar Dukung Program Polisi Sahabat Anak

img_20171218_211527

TRIBRATANEWS POLDA BANTEN – Polsek Banjar Polres Pandeglang menerima baik permintaan Sekolah Paud As-Asyarfiyah, Desa Kadulimus Kec. Banjar Kab. Pandeglang untuk mengunjungi Taman Lalu Lintas Polda Banten, Rabu, (20/12).

Dengan memfasilitasi kendaraan Bus Polres Pandeglang untuk memberangkatkan Anak-anak PAUD As-Asyarfiyah ke Taman Lalu Lintas Polda Banten adalah sebagai bentuk dukungan atas program Polisi Sahabat Anak.

Kunjungan rombongan PAUD As-Asyarfiyah ke Taman Lalu Lintas Polda Banten diterima langsung oleh Kapolsek Banjar AKP Reni Widowati dan didampingi Kanit Binmas Bripka Cecep.

Kepala Sekolah Paud As-Asyarfiyah menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolsek Banjar karena telah mendukung kegiatan anak-anak didiknya tersebut.

“Saya selaku Kepsek As-Asyarfiyah mengucapkan banyak terima kasih kepada Ibu Kapolsek Banjar serta seluruh personilnya atas dukungannya sehingga kegiatan Paud As-Asyarfiyah Ke Taman Lalu Lintas Polda Banten dapat terlaksana dan berjalan dengan baik,” tuturnya.

Di saat yang sama, Kapolsek Banjar juga mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari paud As-Asyarfiyah ke Polsek Banjar.

“Kami juga ucapkan terimakasih kepada Para guru dan wali murid karena program polisi sahabat anak ini disambut positif,Dan Kami akan selalu mendukung program ini karena kami ingin memberikan citra positif kepolisian terhadap anak serta mengenalkan Peraturan berlalu lintas sejak usia dini,” ungkapnya.

Penulis : Opr. Polsek Banjar

Editor : Muridi

Publish : Syarif. H

About Satbrimob Banten

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …