Sinergitas Polsek Bojongmanik bersama Forkopincam Bojongmanik dan warga masyarakat Bojongmanik giat Nobar U-23 semi final antara Indonesia VS Uzbekistan di halaman Pertigaan Kecamatan Bojongmanik Senin (29/04/2024) jam 21.00 Wib s/d selesai
Pada pelaksanaan kegiatan tersebut hadir Martin Spd (Kasitrantib Bojongmanik), bersama para Kasi Kasi Kecamatan dan Stap, AKP Usep Ganda Miharja (Kapolsek Bojongmanik) bersama anggota, Serda Asep Rustaja (Anggota Danramil Bojongmanik) bersama tokoh masyarakat, toko pemuda dan warga masyarakat Kecamatan Bojongmanik.
” Kapolres Lebak AKBP Suyono Sik., melalui Kapolsek Bojongmanik AKP Usep Ganda Miharja , mengatakan bahwa kegiatan Nobar ini merupakan bentuk kegiatan silaturrahmi dan sinergitas antara Forkopincam Bojongmanik dengan warga masyarakat Kecamatan Bojongmanik. Ucapnya
” Kapolsek Bojongmanik AKP Usep Ganda Miharja juga menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah suatu bentuk hiburan dan dukungan kita kepada timnas Indonesia U-23 dalam menghadapi Tim Uzbekistan U-23 pada pertandingan semifinal Piala Asia U-23 tahun 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha.” Ungkapnya
“Dengan Nobar tersebut mari kita do’akan bersama agar temnas Indonesia U-23 menang dalam pertandingan semifinal melawan Uzbekistan.” Ujar Kapolsek Bojongmanik AKP Usep Ganda Miharja