KAPOLSEK LABUAN SAPA PEZIARAH

img-20170630-wa0022

TRIBRATANEWS POLDA BANTEN – Penziarahan Syech Asnawi Caringin Labuan yang beralamat di Jl. Raya Labuan – Pandeglang, Desa Caringin, Kec. Pandeglang, Kabupaten Pandeglang, merupakan salah satu situs bentuk sejarah islam yang masuk ke Indonesia, selain ada beberapa peninggalan sejarah dalam bentuk bangunan, dilokasi tersebut juga terdapat makam Syech Asnawi yang selalu ramai didatangi oleh para wisatawan atau peziarah yang berasal baik dari wilayah Banten maupun dari luar daerah.

Sebagai bentuk upaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada wisatawan atau peziarah, Polsek Labuan secara rutin melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalulintas di lokasi penziarahan tersebut pada hari-hari dimana lokasi tersebut banyak didatangi para peziarah, seperti hari libur sabtu minggu maupun hari – hari besar umat islam.

Seperti yang terjadi pada hari Selasa, 18 Juli 2017, Kapolsek Labuan Kompol Syahril Minda bersama anggotanya tidak sungkan untuk menyapa para peziarah yang datang seraya memberikan rasa aman dan nyaman akan kehadiran anggota kepolisian di tengah-tengah masyarakat.

Kapolsek Labuan menegaskan bahwa Polsek Labuan selalu siap dalam melayani masyarakat kapanpun dan dimanapun, “sudah menjadi tugas dan kewajiban kami untuk selalu memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melakukan aktifitasnya termasuk para peziarah,” tandasnya.

Editor : Kompol P. Winoto

Penulis & Publish : Bripka Syarif. H

About

Check Also

http://tribratanews.banten.polri.go.id/cegah-adanya-perang-sarung-anggota-polsek-rangkasbitung-polres-lebak-patroli-dialogis-taman-angklung/

Dalam rangka peningkatan pelayanan prima kepada masyarakat,Polsek Cilegon Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan pengaturan arus …