Kapolsek Leuwidamar Polres Lebak Hadiri Giat Istigosah dan Doa bersama Memohon keselamatan dan keberkahan di pergantian tahun 2023

Kapolsek Leuwidamar Polres Lebak AKP Sudedi hadiri kegaiatan Istigosah dan Doa bersama Memohon keselamatan dan keberkahan di pergantian tahun 2023 di kantor Desa Bojongmenteng Kecamatan Leuwidamar Kabupaten Lebak. Sabtu (31/12/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Leuwidamar Akp Sudedi, Kepala Desa Bojongmenteng Ajat Sudradjat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan.SIK.,MH, melalui Kapolsek Leuwidamar AKP Sudedi, mengatakan. “Hari ini kita dari Polsek Leuwidamar menghadiri kegiatan Istigosah dan Doa bersama Memohon keselamatan dan keberkahan di pergantian tahun 2023 di kantor Desa Bojongmenteng Kecamatan Leuwidamar kabupaten Lebak, Sekaligus memberikan himbauan dan edukasi kamtibmas kepada Kepala Desa Bojongmenteng Ajat Sudradjat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda.

Selain itu kita juga mengajak kepada peserta istigosah di kantor Desa Bojongmenteng Kecamatan Leuwidamar untuk ikut menjaga kondusifitas dan keamanan serta meningkatkan kewaspadaan juga kesiap siagaan di lingkungannya masing-masing, jelang pergantian tahun 20223.

Semoga di pergantian Tahun ini di Kec. Leuwidamar Kab Lebak, khususnya kita semua terhindar dari marabahaya.

Kegiatan doa bersama ini dapat dilakulan setiap tahun, alhamdulillah Harkamtibmas di wilayah Kec. Leuwidamar selama tahun 2022 kondusif, semoga kedepannya juga selalu kondusif.” imbuh Kapolsek Leuwidamar Akp Sudedi.

About admin _

Check Also

http://tribratanews.banten.polri.go.id/cegah-adanya-perang-sarung-anggota-polsek-rangkasbitung-polres-lebak-patroli-dialogis-taman-angklung/

Dalam rangka peningkatan pelayanan prima kepada masyarakat,Polsek Cilegon Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan pengaturan arus …