Pasca Hujan, Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Cek Debit Air Waduk PT. KTI.

Cilegon – Pasca hujan lebat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebonsari Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Bripka Heri Siswantoko Mengecek kontrol debit air waduk PT. KTI, Kamis (17/11/2022).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro Melalui Kapolsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten KOMPOL Rifki Seftirian Yusuf mengatakan bahwa kegiatan patroli itu dilakukan untuk mengantisipasi bila terjadi bencana sesegera mungkin dapat dilakukan pencegahan, penanganan dan juga memberikan himbauan kepada warga sekitar untuk selalu waspada dan siaga dalam mengatasi hal hal yang tidak diinginkan.

Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebonsari Bripka Heri Siswantoko yang juga langsung melakukan kontrol dan pengecekan terhadap wilayah waduk PT. KTI.

“Dalam kegiatan monitoring tersebut terpantau debit air waduk PT. KTI sungai terpantau masih dalam batas aman, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir” ujarnya.

Kapolsek juga menjelaskan bahwa selama musim penghujan ini pihaknya terus meningkatkan patroli ke titik atau wilayah rawan banjir serta selalu berkoordinasi dengan perangkat kecamatan hingga kelurahan terkait penanganan cepat jika terjadi bencana. ” Tidak hanya sekedar patroli, personel di lapangan juga melakukan himbauan dan sosialiasi terkait langkah–langkah penanganan bencana kepada masyarakat”, tutupnya.

About admin

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …