Peringati HUT Lantas Ke -64 Polres Lebak Gelar Bakti Kesehatan

img-20190908-wa0060

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN,Lebak – Memperingati hari ulang tahun (HUT) Lalu Lintas yang ke-64, Urkes Polres Lebak menggelar Bakti Kesehatan di Alun-alun Kota Rangkasbitung, Minggu (08/09/2019).

Kapolda Banten Irjend Pol Tomsi Tohir melalui Kabidhumas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi Priadinata mengatakan kegiatan bakti kesehatan ini dipilih untuk meningkatkan taraf kesehatan masyarakat khususnya Kabupaten Lebak.

“Kesehatan adalah yang utama, kalau kita tidak sehat tentu kita tidak dapat mengendarai dengan baik maka akan merugikan diri kita dan orang lain,” katanya.

Edy Sumardi Priadinata menjelaskan dengan hal ini berharapdapat meningkatkan kesehatan sehingga keselamatan masyarakat dalam hal berlalu lintas juga meningkat.

“Semoga dengan kegiatan ini sangat bermanfaat bagi warga dan membuktikan bahwa kepolisian benar-benar sebagai pengayom masyarakat. Tidak hanya peduli dengan keselamatan berlalu lintas tapi juga peduli terhadap kesehatan masyarakat,” jelasnya.

About

Check Also

Penemuan Mayat di Kontrakan Cikupa, Diduga Bunuh Diri

Warga Desa Talagasari, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, digemparkan dengan penemuan mayat seorang pria di dalam …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *