Polda Banten laksanakan doa bersama antar Umat Hindu diBanten jelang pelantikan Presiden

img-20191020-wa0086

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN,Serang -  Umat Hindu di Banten melakukan kegiatan keagaman bersama di Pure Eka Wirananta di Kompleks Baladika, Taman Kopasus, Serang, Banten, Sabtu (19/10) Kota Serang, Provinsi Banten, acara itu digelar di malam hari.Sekitar puluhan warga sipil umat dan anggota TNI/Polri yang beragama Hindu dari Serang dan Cilegon mengikuti acara tersebut

Kapolda Banten Irjen Pol. Drs. Tomsi Tohir, MSi. Melalui Irwasda Polda Banten Kombes pol. Drs. I Nyoman Labha Suradnya M.M menyampaikan “Kita malam ini sama sama memanjatkan doa di Pure Eka Wirananta yang dipimpin oleh tokoh agama hindu yang ada di Banten ini, dalam rangka memohon kepada tuhan yang maha kuasa semoga besok pelaksanaan pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih berjalan aman dan lancar ” katanya.

Ia berharap, seluruh masyarakat yang berada di daerah Banten dapat tetap hidup rukun dan damai selama proses pelantikan Presiden dan wakil Presiden terpilih pada 20 Oktober 2019 besok dan sampai seterusnya.

Dalam akhir kegiatan agama ia pun menyampaikan himbauannya Kepada umat hindu di Banten “saya himbau sebagai bagian masyarakat Banten untuk bersama-sama mendukung program pemerintah sehingga cita-cita menuju masyarakat adil makmur tercapai,” katanya.

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …