Polres Serang Laksanakan Operasi Keselamatan Maung Tahun 2023 Hari ke 10 di Kecamatan Cikande Kabupaten Serang

Serang — Polres Serang Polda Banten melaksanakan kegiatan Operasi Keselamatan Maung 2023, bertempat di Kecamatan Cikande Kabupaten Serang. Kamis, (16/02/2023) pukul 09.30 wib.

Sasaran dari pada pelaksanaan Operasi yaitu pengguna roda dua yang tidak menggunakan helm, kendaraan yang melawan arus, pengemudi Roda empat yang tidak menggunakan Safety belt dan kendaraan ODOL (Over dimension of loading) yang parkir sembarangan di baju jalan.

Kapolres Serang AKBP Yudha Satria melalui Kasat Lantas Polres Serang mengatakan dalam pelaksanaan operasi ini kita tetap mengutamakan Satgas preventif dan preemtif, dan hari ini kita mengeluarkan teguran sebanyak 135 kali ujar Kasat Lantas.

Selain itu kita juga melaksanakan pemasangan spanduk himbauan Kamtibmas di beberapa titik keramaian dan pembagian leaflet atau sticker kepada para pengendara.

Kami menghimbau kepada para pengendara agar selalu mematuhi aturan lalulintas, utamakan keselamatan berkendara sebagai kebutuhan, sehingga kita selamat sampai tujuan tutupnya.

About Admin Tribratanews

Check Also

Penemuan Mayat di Kontrakan Cikupa, Diduga Bunuh Diri

Warga Desa Talagasari, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, digemparkan dengan penemuan mayat seorang pria di dalam …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *