Cilegon ~ Dalam rangka meningkatkan kepedulian sosial dan mempererat hubungan dengan masyarakat selama bulan suci Ramadan, Personil Polsek Bojonegara Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan program berbagi takjil dan buka puasa bersama. Kegiatan yang diadakan ini bertujuan untuk membantu warga yang sedang menjalankan ibadah puasa dan membangun kedekatan antara polisi dan masyarakat. Selasa (11/03/2025)
Kegiatan berbagi takjil dimulai pada sore hari, di mana Personil Polsek Bojonegara Polres Cilegon membagikan paket takjil secara gratis kepada warga yang melintas di sekitar wilayah Polsek. Takjil yang dibagikan berupa makanan ringan dan minuman, sebagai pelengkap untuk berbuka puasa. Program ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat yang merasa terbantu, terutama bagi mereka yang sedang dalam perjalanan atau tidak sempat menyiapkan takjil di rumah.
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Kemas Indra Natanegara Melalui Kapolsek Bojonegara Polres Cilegon Polda Banten IPTU Muhammad Lazim Satria Wibowo mengatakan bahwa kegiatan berbagi takjil dan buka puasa bersama ini merupakan bagian dari upaya Polsek untuk berinteraksi dengan masyarakat secara langsung, serta memberikan dukungan selama bulan Ramadan. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dan kebaikan dengan masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan. Selain itu, ini juga merupakan momen yang baik untuk mempererat tali silaturahmi antara Polsek dan warga,” ungkap M. Lazim Satria Wibowo
Setelah berbagi takjil, kegiatan dilanjutkan dengan acara buka puasa bersama di mesjid mesjdi yang tersebar di kecamatan Bojonegara. Acara ini dihadiri oleh warga setempat, Suasana kekeluargaan sangat terasa, karena selain menikmati hidangan bersama, warga dan anggota Polsek saling berbincang mengenai berbagai isu, termasuk perkembangan situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Bojonegara.
“Ini adalah kegiatan yang sangat positif. Kami merasa lebih dekat dengan polisi, dan kami bisa berbuka puasa bersama sambil berbincang dengan pihak kepolisian tentang berbagai hal. Semoga acara seperti ini bisa terus diadakan,” kata salah seorang warga, Bapak Dedi, yang hadir dalam acara tersebut.
.
Selanjutnya personil di lapangan juga tidak lupa memberikan pesan-pesan Kamtibmas untuk mengantisipasi tindak kejahatan jalanan, ia juga berpesan kepada para orangtua agar meningkatkan pengawasan terhadap putra-putrinya terutama dalam pergaulannya.