Rumah Gubernur Banten Disemprot Disinfektan oleh Sat Brimob Banten

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN,Banten – Forkopimda Banten terus melakukan upaya untuk mengurangi/menekan penyebaran Virus Corona (Covid-19) antara lain dengan cara melakukan penyemprotan cairan disinfektan, memberi himbauan Social Distancing.

Kapolda Banten Irjen Pol Drs. Agung Sabar Santoso, S.H., M.H melalui Komandan Satuan (Dansat) Brimob Banten AKBP Dwi Yanto Nugroho menyampaikan bahwa program Penyemprotan Disinfektan ini dilakukan atas perintah Kapolri sebagai pimpinan, sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 baik itu di lingkungan kerja, lingkungan keluarga ataupun lingkungan masyarakat.

“Sebagai upaya untuk menekan penyebaran Covid-19, hari ini personil KBR Den Gegana Brimobda Banten melakukan penyemprotan di Kediaman Bapak Gubernur Banten Wahidin Halim di Jl. H. Djiranan 01 Pinang Kota Tangerang,” ucap AKBP Dwi Yanto.

Lanjutnya, “penyemprotan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada Bapak Gubernur beserta keluarga.”

Sementara itu Kabag Rumah Tangga Pimpinan Prov Banten Ade Syarif mengucapkan terima kasih kepada personil Gegana Brimob Banten yang telah memberikan rasa aman dan nyaman di lingkungan kediaman bapak Gubernur.

Sebelum melakukan penyemprotan yang dipimpin oleh Wadanden Gegana Akp Tomi Hadi Sumpena SH ini dan diikuti oleh anggota KBR Dan Gegana Sat Brimob Polda Banten ini mendengarkan arahan untuk menjalankan tugas sesuai dengan SOP yang berlaku.

About

Check Also

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Rumah Kosong di Teluknaga Tangerang

TANGERANG – Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Teluknaga, Polres Metro Tangerang Kota berhasil membekuk satu …