Tim Gabungan Rayon III Giat Patroli Malam Di Wilayah Hukum Polsek Mauk Polresta Tangerang

Tangerang – Guna menciptakan keamanan dan ketertiban yang kondusif, tim gabungan rayon 3 yang terdiri dari Polsek Mauk, Polsek Rajeg dan Polsek Pasar Kemis melaksanakan giat patroli malam diwilayah hukum Polsek Mauk Polresta Tangerang Polda Pada Kamis (06/10/2022). Malam

Dalam patroli tersebut memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat yang ditemui serta melaksanakan pemantauan di tempat-tempat rawan tindak kejahatan yang bisa menyebabkan tindak pidana di malam hari.

Kapolsek Mauk Polresta Tangerang AKP Yono taryono mengatakan, tujuan patroli gabungan ini dilaksanakan adalah untuk saling tukar informasi tentang perkembangan situasi terkini dari masing masing Polsek.

“Jika terjadi gangguan kamtibmas atau tindak kejahatan di ketiga polsek maka masing masing bisa melakukan antisipasi. Bahkan polsek yang tidak ada kejadian bisa membantu upaya lain seperti melakukan penghadangan larinya pelaku di wilayahnya,” ungkap Kapolsek.

Kendati demikian patroli ini lebih mengedepankan dialogis kepada warga masyarakat yang sedang beraktivitaa malam.

“Upaya ini guna menciptakan siatuasi wilayah yang aman dan kondusif,” pungkasnya

About admin _

Check Also

Pelihara Kedekatan, Kapolsek Cimarga Polres Lebak Sambangi Warga Intenjaya

AKP Pipih Iwan Hermansyah selaku Kapolsek Cimarga Polres Lebak melaksanakan tugas sehari-hari dengan berpatroli dan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *