Tim Urkes Polres Lebak Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis Kepada Korban Banjir Lebak

img-20200124-wa0055

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN, Lebak – Tim Urusan Kesehatan (urkes) Bag Sumda Polres Lebak kembali berikan bantuan dan layanan kesehatan (Bhakti Kesehatan) kepada para pengungsi kali ini tim urkes memberikan pelayanan di Kp. Harapan Jaya, Ds. Pajagan , Kec. Sajira, Kab. Lebak, Jumat (24/01/2020) pukul 09.00 Wib.

Kapolres Lebak Akbp Andre Firman kepada awak media mengatakan bahwa pihkanya melalui Tim Urusan Kesehatan (Urkes) Polres Lebak Polda Banten, sampai saat ini masih menurunkan personelnya untuk memberikan bantuan dan layanan kesehatan kepada para korban bencana banjir di Lebak.

“sampai saat ini kami masih galakan layanan bhakti kesehatan oleh Tim urkes Polres Lebak, kepada para korban banjir guna mengecek kesehatan mereka dan itu bersifat gratis,” ucap Kapolres Lebak

Ia mengatakan dalam kegiatan bhakti kesehatan ini tim urkes Polres Lebak telah memberikan pengobatan dan pemeriksaan kesehatan gratis kepada 85 orang korban bencana banjir.

“Ada 85 warga yang memeriksakan kesehatan mereka, diantaranya yang menderita Milaglia 20 orang, Hipertensi 15 Orang, ISPA (Inpeksi Saluran Pernapasan Atas) 30 orang, Dermatitis 15 orang, dan Diare 5 orang,” tutup Kapolres.

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …