Bantuan Program BLT Minyak Goreng Di Kantor Polsek Curug Polres Serkot, Disambut Antuasias Warga


*POLSEK CURUG*  || Kapolsek Curug Polres Serkot Polda Banten AKP Dedi Rudiman. SH. Pimpin langsung giat penyaluran Bantuan Program BLT Minyak Goreng di Mako Polsek Curug Jalan Raya Serang Petir Kecamatan Curug Kota Serang, Raby (27/04/22).

Penyaluran Bantuan Subsidi Minyak Goreng diharapkan dapat segera dituntaskan sehingga dapat mengurangi beban masyarakat, Terutama dimasa pandemi Covid-19 yang masih ada ini ditambah lagi suasana Ramadhan yang mana beberapa harga bahan Sembako melambung tinggi terutama Minyak Goreng (Migor).

Kapolsek mengatakan “Penyaluran Subsidi Minyak Goreng sebesar Rp. 300.000,-/kk, dan hari ini ada sebanyak 44 kk dari beberapa kelurahan yang ada di Kecamatan Curug yang menerima bantuan.

“Penyaluran Bantuan berjalan dengan lancar dan saya telah memerintahkan kepada anggota yang membagikan penyaluran bantuan tersebut agar pada pelaksanaannya dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mengantisipasi hal2 yang tidak kita di inginkan”, ujar Kapolsek.

Kapolsek menambahkan Warga penerima bantuan yang datang sangat antusias dalam mendapatkan Bantuan Subsidi Minyak Goreng tersebut karena memang hal ini sangat dapat membantu permasalahan ketersediaan Migor di rumah masyarakat. Tutup kapolsek

*Humas Polsek Curug*

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak melaksanakan giat sambang Ke Kantor Desa Cihara

Guna mendukung program Kapolda Banten “Cooling Sistem” dan memelihara harkamtibmas yang sudah terjaga aman dan …