Bhabinkamtibmas Desa Ranca Iyuh Sambang Kepala Desa Lakukan Koordinasi Kamtibmas

Panongan Kabupaten Tangerang – Untuk menciptakan hubungan yang harmonis antar Polri dan Kepala Desa serta seluruh warga masyarakat Desa Ranca Iyuh, dan guna menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polsek Panongan Polresta Tangerang.

Bripka Rio Sumboyo Babinkamtibmas Ds. Ranca Iyuh melakukan giat sambang dan silaturahmi terhadap Bapak Suherman Kepala Desa Ranca Iyuh serta warga masyarakat di Kantor Desa Ranca Iyuh, Kamis (18/11/2021) siang.

Dalam kunjungannya tersebut Bripka Rio memperkenalkan diri sebagai Bhabinkamtibmas Desa Ranca Iyuh yang baru menggantikan Bripka Bagia yang sekarang menjabat sebagai Bhabinkmatibmas Desa Ranca Kelapa.

Selanjutnya Bripka Rio menyampaikan imbauan dan pesan-pesan kamtibmas, serta mengajak Kepala Desa dan warganya untuk tetap mematuhi Protokol kesehatan sebagai upaya untuk menghindari dari terpaparnya Covid-19

Rio mengatakan “giat sambang dan silaturahmi ini sebagai upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman kondusif ditengah menghadapi Pandemik Covid-19 sekaligus jalin kemitraan dan komunikasi yang baik dengan aparatur Pemerintah Desa Ranca Iyuh. ” Ujarnya

Dengan rutin bertatap muka dengan Kepala Desa serta warga binaan maka terjalinlah hubungan yang harmonis, sehingga wilayah Kecamatan Panongan tetap aman kondusif.

About admin _

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …