Ditpolairud Polda Banten Gelar Sosialisasi Quick Wins Program 6 dengan Masyarakat Pesisir

whatsapp-image-2020-06-23-at-22-16-41

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN, CILEGON – Ditpolairud Polda Banten gelar kegiatan sosialisasi Quick Wins Program 6 tentang Polisi sebagai penggerak revolusi mental dan pelopor tertib sosial di ruang publik yang dilaksanakan di Balai Desa Argawana Bojonegara. Selasa (23/6/2020).

Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Kasi Binmasair dan Potdirga Ditpolairud Polda Banten Kompol Agus Suherman dan di hadiri oleh Kepala Desa Argawana serta masyarakat yang mayoritas bekerja sebagai nelayan.

Dir Polairud Polda Banten Kombes Pol Heri Sulistya Budi Santosa kepada awak media menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi tersebut bertujuan untuk memberikan imbauan kepada masyarakat pesisir agar mampu menerapkan dalam kegiatan sehari-harinya sesuai dengan protokol kesehatan guna memutus rantai covid-19.

“Menjelang tatanan normal baru (New normal) agar masyarakat mampu melaksanakan aturan tersebut yang antara lain menyediakan pencuci tangan di depan rumah, gunakan Hand Sanitizer, pakai masker apabila diluar rumah, Physical Distancing, bilamana kurang sehat segera hubungi medis, Olahraga teratur, istirahat yang cukup serta menjaga kebersihan diri, keluarga dan lingkungan” jelasnya.

Selain mengimbau terkait penerapan protokol kesehatan, sambung Hery, personel dalam melaksanakan sosialisasi meminta kepada masyarakat pesisir untuk waspada dan tidak percaya dengan berita hoax dan isu – isu bersifat rasis yang dapat memecah belah NKRI.

“Dalam menangkal isu tersebut diharapkan masyarakat untuk lebih bijak dalam menyikapi dan memastikan kebenaran asal usul berita tersebut dan melaporkan kepada Aparat setempat” pungkasnya (Bidhumas).

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …