Giat Peduli, Dilakukan Brimobda Polda Banten Terhadap Warga Kurang Mampu

img-20190828-wa0040


|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN, 
SERANG – Tiada hari tanpa bersedekah, menjadi tagline Brimobda Banten dalam peduli kepada masyarakat yang berada di wilayah hukum Polda Banten. Kali ini di Taman Sari, Kota Serang, Rabu, (28/08/2019) Pukul 11.00 WIB.

Kapolda Banten Irjen Pol Drs Tomsi Tohir Msi melalui Dansat Brimob Kombes Pol Reeza Herasbudi menyebutkan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian personil anggota Brimob Polda Banten kepada warga yang kurang mampu disekitar Taman Sari, Kota Serang.

“Alhamdulillah, saya beserta personil Brimobda Banten lainnya turun lansung untuk bantu menyalurkan sedikit bantuan untuk makan siang kepada masyarakat yang kurang mampu,”terang Reeza

Selanjutnya Reeza menjelaskan kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh jajaran Brimobda Banten sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu.

Kegiatan ini merupakan Program keimanan dan manusia dalam penyaluran sedikit bantuan Sadaqah dan infaq pendapatan personil Brimob. Dengan mengusung tema mari kita jaga kerukunan dan situasi khantibmas yang aman dan kondusif dan tagline tiada hari tanpa bersedekah.

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …