KBR Satbrimob Polda Banten, Sterilkan Lokasi Kunjungan Kerja RI 2


Serang – Unit khusus penanganan ancaman Kimia, Biologi dan Radioaktif (KBR) Detasemen Gegana Satbrimob Polda Banten kegiatan sterilisasi disinfektan di Kediaman Bapak RI2 dan Di Masjid Agung Penata Tanara Kabupaten Serang pada Jumat (15/04).

Kegiatan sterilisasi disinfektan dipimpin Plh Dansubden 3 KBR Gegana Ipda Aris Widodo dan Personel KBR Detasemen Gegana Satbrimob Polda Banten.

Saat ditemui dilokasi Plh Dansubden 3 KBR Gegana Ipda Aris Widodo mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mempersiapkan kunjungan Wakil Presiden Republik Indonesia.

“Guna pengamanan kunjungan bapak Wakil Presiden Republik Indonesia tim KBR melakukan melakukan penyemprotan disinfektan dilokasi yang akan dikunjungi,” ujar Aris Widodo.

Aris Widodo menambahkan penyemprotan tersebut untuk pencegahan virus Covid-19. ” Sasaran Utama dari penyemprotan cairan disinfektan adalah benda yang sering bersentuhan dengan manusia antara lain sofa, gagang pintu, wastafel, sampai ke toilet, hal ini dilakukan untuk mencegah penularan virus Covid-19,” ucap Ipda Aris Widodo.

Ipda Aris Widodo menambahkan tim KBR juga menyiapkan hand sanitizer dan sabun cair diwastapel yang telah disediakan. “Kegiatan yang dilaksanakan oleh unit KBR merupakan salah satu dari banyak upaya Brimob untuk ikut serta memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta menjaga ke amanan VVIP,” tutup Aris Widodo.

About admin _

Check Also

Polda Banten Gelar KRYD, Berhasil Amankan Puluhan Minuman Keras

Serang – Polda Banten melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran Operasi Miras dan …