Pelihara Kamtibmas Ditsampta Polda Banten, Patroli Quick Wins Program 6

whatsapp-image-2020-08-11-at-09-08-11

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN,Banten – Mengoptimalkan pelayanan terbaik serta menjaga dan memelihara Kamtibmas untuk masyarakat, Direktorat Samapta Polda Banten melaksanakan patroli Quick Wins Program 6 di Terminal Citra Raya Tangerang dan Terminal Balaraja Tangerang, Senin (10/08/2020).

Kapolda Banten Irjen Pol Drs Fiandar menyatakan kegiatan tersebut merupakan  implementasi dari salah satu program prioritas Kapolri tentang pemantapan Harkamtibmas.

Dirsamapta Polda Banten Kombes Pol Noerwiyanto mengatakan melalui pelaksanaan QW 6 diharapkan Polisi dapat menyampaikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas demi terwujudnya tertib sosial di masyarakat.

” Untuk wujudkan hal tersebut , Anggota patroli disamapta berdialog dengan Supir Bus menanyakan situasi dan keamanan di sekitar Terminal Citra Raya dan Terminal Balaraja Tangerang,” kata Noerwiyanto .

Dijelaskan Noerwiyanto tidak hanya
berdialog dan menghimbau kepada Supir Bus akan tetapi menyampaikan agar selalu menggunakan masker apabila beraktifitas di luar rumah dan rajin mencuci tangan dengan sabun setelah melakukan kegiatan agar terhindar dari penyebaran Virus Covid-19.

Ditempat terpisah Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol. Edy Sumardi menuturkan bahwa kegiatan patroli program QW program 6 Ditsamapta ini dilakukan sebagai bentuk nyata kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat dalam memberikan rasa aman dan nyaman dalam beraktifitas.

Edy Sumardi menambahkan agar masyarakat dapat bekerja sama dalam menjaga lingkungan dan segera melaporkan apabila ada gangguan kamtibmas kepada pihak Kepolisian

“Selama pelaksanaan kegiatan patroli Quick Wins 6 situasi di sekitar area Terminal Citra Raya Tangerang dan Terminal Balaraja Tangerang serta jalur yg dilalui dalam keadaan aman,” pungkas Edy Sumardi (Bid Humas).

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …