Personel Polsek Mandalawangi Polres Pandeglang Pastikan BLT DD Tepat Sasaran

PANDEGLANG,- Personil Polsek Mandalawangi Polres Pandeglang Polda Banten bersama unsur Forkopim kecamatan melaksanakan monitoring pembagian BLT DD triwulan 3 tahun anggaran 2022, di beberapa Desa di kecamatan Mandalawangi, salah satunya Desa Giripawana, pada Jumat (21/10/2022).

Bantuan langsung tunai tersebut di salurkan kepada 102 KPM.

Kapolsek Mandalawangi AKP Paulus Bayu Triatmaka mengatakan bahwa pihaknya mengawasi langsung jalannya pembagian BLT DD tersebut, karena dikhawatirkan adanya oknum yang memungut atau meminta jatah dari pembagian BLT-DD tersebut.

“Mudah-mudahan bantuan tersebut dapat membantu keluarga penerima manfaat kemudian program bantuan yang ada mampu meningkatkan ekonomi di tengah masyarakat dan keadaan dapat pulih seperti sediakala,” kata Kapolsek AKP Bayu.

Kapolsek juga berpesan, warga masyarakat Mandalawangi khususnya untuk selalu berhati-hati dan menjaga lingkungan masing-masing.

“Kita minta pada warga selalu menjaga Kamtibmas di lingkungan masing-masing dan tidak termakan isu hoax. Mari kita bersama-sama menjaga lingkungan masing-masing dari tindakan kriminalitas,” tutupnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut, unsur kecamatan Mandalawangi, Bhabinmas, Babinsa, pendamping Desa dan para KPM. (San).

About admin

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …