Tekan Penularan Covid-19, Satbinmas Polres Lebak Polda Banten Bagikan Masker gratis di Pasar Rangkasbitung

Lebak || Dalam rangka terus menekan angka bertambahnya korban Covid-19 di Indonesia, khususnya di wilayah Hukum Polres Lebak, Satbinmas Polres Lebak Polda Banten gencar menggelar himbauan disiplin protokol kesehatan sekaligus membagikan masker Gratis kepada warga di Pasar Rangkasbitung, Kamis 14/10/2021.

Kapolres Lebak AKBP Teddy Rayendra SIK, M.I.K melalui Kasat Binmas Polres Lebak IPTU SUPAR SH, menjelaskan, himbauan sekaligus pembagian masker Gratis sebanyak 300 Pcs kepada warga masyarakat ini merupakan wujud kepedulian Polres Lebak kepada masyarakat dalam menumbuhkan kedisiplinan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas diluar rumah apalagi di pasar karena Rentan terhadap Penularan Covid 19, ungkapnya.

Bersama anggotanya, Kasat Binmas juga mengimbau warga untuk patuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 5M, yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

“Mengingat angka terpapar COVID-19 di Indonesia masih meningkat, untuk itu warga yang melaksanakan kegiatan di luar rumah apalagi di Pasar agar menerapkan protokol kesehatan,” ujarnya

Sementara itu Kasi Humas Polres Lebak, Iptu Jajang Junaedi, “mengingatkan Kepada Warga masyarakat yang Berada di Pasar Selain Untuk mematuhi Protokol Kesehatan, Agar Berhati hati dalam Penyimpanan/Parkir Kendaraan R2 maupun R4, Untuk cek dan ricek dan selalu dikunci, dan lebih bagus pakai kunci Ganda” pungkasnya.

About admin _

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …