Polres Cilegon Kawal Pemberangkatan Ormas Pemuda Pancasila Ke DPRD Provinsi Banten

Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengawalan pemberangkatan Ormas Pemuda Pancasila yang akan melaksanakan unjuk rasa ke DPRD Provinsi Banten di Kawasan Pusat Pemerintah Provinsi Banten (KP3B), Cilegon, (29/11).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, S.Ik, SH diwakili Kasihumas Polres Cilegon IPTU Sigit Dermawan, SH mengatakan bahwa hari ini kami Polres Cilegon melaksanakan Pengawalan dan pengamanan pemberangkatan Ormas Pemuda Pancasila yang akan melaksanakan unjuk rasa di Kawasan Pusat Pemerintah Provinsi Banten (KP3B).

Selain melaksanakan pengamanan dan pengawalan pemberangkatan Ormas Pemuda Pancasila, Kami Polres Cilegon Polda Banten juga memberikan himbauan Protokol kesehatan Covid19 dan menghimbau agar tetap mentaati aturan lalulintas pada saat perjalanan dari Cilegon ke Serang. Ujar IPTU Sigit

Selain memberikan himbauan Protokol kesehatan Covid19 dan aturan lalulintas kami juga mengajak agar ormas pemuda Pancasila yang akan melaksanakan unjuk rasa agar menjaga situasi Kamtibmas pada saat unjuk rasa dan agar menghindari adanya gesekan dengan aparat kepolisian. Tutup IPTU Sigit Dermawan.

About admin _

Check Also

Personil Polsek Panggarangan Polres Lebak Melaksanakan Pam Pendampingan Penertiban Alat Peraga Kampanye

Guna ciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif Polsek Panggarangan Polres Lebak Bripka Atep Eka Mulyadi, mendampingi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *