Serang,- Anggota Polsek Baros Polresta Serkot Polda Banten dalam melaksanakan patroli malam menyambangi masyarakat yang sedang nongkrong memberikan himbauan Kamtibmas guna menciptakan rasa aman terhadap warga masyarakat, Minggu (3/7/2022) malam.
Petugas patroli Polsek Baros Bripka Adie Farouq bersama Anggota piket saat melaksanakan Patroli, menyambangi pemuda yang sedang nongkrong dan memberikan himbauan / pesan-pesan Kamtibmas.
Sekaligus mengajak para pemuda untuk terus bahu membahu mencegah terjadinya ganguan Kamtibmas baik tindak kriminalitas maupun hal hal yang dapat merugikan masyarakat.
Ia juga menjelaskan bahwa tanpa adanya peran serta dari seluruh warga masyarakat yang peduli terhadap lingkungan masing masing maka keamanan dan ketertiban masyarakat akan sulit untuk diwujudkan.
Sehingga sangat diperlukan adanya kebersamaan dan kemitraan diantara aparat keamanan dan seluruh warga demi selalu terbinanya kondusifitas Kamtibmas.
Sementara itu Kapolsek Baros AKP L Wahyu Bintarna S.IP mengatakan, “Bahwa dengan dilaksanakan giat patroli dan sambang dialogis bersama warga baik pada siang maupun malam hari, situasi Kamtibmas akan selalu dapat terpantau dan tindak kriminal akan dapat ditekan,” kata Kapolsek.