Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Laksanakan Giat Patroli Ke Rumsong Yang di Tinggal Pemiliknya Mudik

Antisipasi pencurian di rumah-rumah kosong (Rumsong) di komplek perumahan Padjajaran maupun di pemukiman warga yang di tinggal mudik oleh piliknya,anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak BRIPKA H.Raldani dan BRIPKA AGUS.ST, melaksanakan giat Patroli dan koordinasi dengan para ketua RT dan RW setempat.

Kegiatan patroli tersebut di laksanakan di seputaran pelukiman warga dan komplek perumahan di Desa Rangkasbigung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.Minggu Pagi 23 April 2023,Pukul.01.24 Wib.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan.SIK,.MH, melalui Kapolsek Rangkasbitung AKP Pipih Iwan Herman.SH, mengatakan.

“Ya, kita perintahkan kepada anggota piket Polsek Rangkasbitung untuk melaksanakan kegiatan patroli ke Rumsong yang di tinggal mudik pemiliknya,selain itu kita juga harus berkordinasi dengan ketua RT maupun RW setempat.

” Dan kita juga dari Polsek Rangkasbitung mengajak kepada ketua RT dan RW untuk bekerjasama dengan petugas Patroli maupun Bhabinkamtibmas ketika menemukan adanya tindak kejahatan bisa menghubungi kepolisian terdekat atau menghubungi Bhabinkamtibmas,” ujarnya

About Admin Tribratanews

Check Also

Gatur Pagi oleh Anggota Polsek Puloampel Aipda tedy k

Personil Polsek Puloampel polres Cilegon melaksanakan kegiatan Strong Point pagi di berbagai titik strategis di …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *