Bangun Komunikasi, Bhabinkamtibmas Polsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten Hadir Dalam Peringatan Maulid Nabi SAW

Cilegon – Jalin silaturahmi dan membangun komunikasi yang baik bersama para ulama dan umaro, Bhabinkamtibmas Polsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten Brigpol Asep Iskandar hadiri Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW, Jum’at (28/10/2022).

Kapolres Cilegon Polda Banten Eko Tjahyo Untoro yang diwakili oleh Kapolsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten AKP Sudibyo Wardoyo Mengatakan bahwa sebagai implementasi Program Commander Wish Kapolda Banten Poin “RUKUN ULAMA UMARO”, Bhabinkamtibmas Polsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten menghadiri kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, yang dilaksanakan oleh segenap unsur masyarakat maupun tokoh ulama dan umaro Desa Bandulu Kec. Anyar

Hadir dalam kegiatan tersebut Bpk. Ikhwan Badrudin (DPRD Kab. Serang), Kyai Samsudin, Ustad Amin, Ustad ME Amin, Tokoh Agama / Tomas, serta para tamu undangan sekitar 350 orang

Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut dilaksanakan dengan mengambil lokasi di Kp. Katangga Ds. Bandulu kecamatan Anyar Kab. Serang dan penceramah di pimpin oleh Kyai Asep Mubarok.

Kapolsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten berharap melalui kegiatan tersebut di atas mampu sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dan membangun komunikasi yang harmonis dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat, bersatu dalam menangkal segala paham Radikalisme dan berita Hoax maupun dari kelompok yang berusaha memecah belah persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia, tutupnya.

About admin _

Check Also

Cegah Kerawanan Kamtibmas, Polsek Pontang Polres Serang Lakukan Patroli Obyek Vital Malam Hari

Serang – Ciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, Anggota Polsek Pontang Polres Serang melaksanakan patroli …