
*Cilegon* – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan jiwa pada masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Menghadiri kegiatan peer review dan peningkatkan pelayanan kesehatan jiwa Yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kota Cilegon,Rabu (30/03/2022).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono,S.I.K,S.H Yang diwakili Kapolsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten KOMPOL Rifki Seftirian Yusuf,S.I.K,M,H Mengatakan Dengan di Adakanya Kegiatan ini, ilmu yang akan didapatkan, diantaranya mereka bisa mendiagnosa awal, penanganan awal. “Sehingga bisa diketahui apakah orang yang dengan gangguan jiwa datang ke Puskesmas bisa ditangani Puskesmas langsung.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pendeteksian dini masalah kesehatan jiwa dan Napza di Masyarakat. Dimana para tenaga medis akan di bekali penanganan dasar masalah kesehatan jiwa.
Kegiatan ini selain melakukan Pemeriksaan Kesehatan Jiwa terhadap Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), juga melakukan edukasi ke masyarakat seperti para tokoh agama, tokoh masyarakat, kader, tp pkk kec dan Kelurahan, keluarga pasien ODGJ juga unsur muspika kecamatan dan kelurahan, dengan tujuan agar semua elemen masyarakat mengerti dan faham tentang upaya upaya kesehatan, sosial yg harus diterima oleh para ODGJ, sehingga tidak ada lagi stigma terhadap ODGJ yg ada di masyarakat, Pungkasnya.
Kapolsek Ciwandan menambahkan Tentunya upaya ini juga bertujuan agar masyarakat ikut serta mendukung upaya gerakan bebas pasung bagi ODGJ yg ada di Provinsi Banten, tutupnya.