Bhabinkamtibmas Polsek Tirtayasa Dan Warga Bersihkan Sungai Ciujung

e9f30f89-ee56-4eaa-942c-fcd6c9cd3295

TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN – Bhabinkamtibmas Polsek Tirtayasa dibantu warga Desa di Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang kembali turun langsung untuk membersihkan lingkungan. Kali ini, membersihkan aliran Sungai Ciujung Lama yang melintasi Kecamatan Tirtayasa dibersihkan dari sampah dan enceng gondok, Sabtu (09/12) Pagi tadi.

Tawa serta canda diantara warga dan anggota Polisi menjadi gambaran suasana kegiatan (GEBRAS) Giat Bersih Bersih Sungai biasa warga menyebutnya hari itu, menunjukan seolah tidak ada sekat diantara Polisi dan Warga yang memiliki tujuan sama yaitu membersihkan aliran Sungai Ciujung Lama dan membebaskan wilayah Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang terbebas dari banjir.

Mereka pun sampai rela menceburkan diri untuk membersihkan eceng gondok dan sampah yang menutupi permukaan aliran sungai Ciujung Lama, kekompakan dan solidaritas terlihat antara warga dan polisi yang bahu membahu membersihkan sungai ciujung lama.

Kapolsek Tirtayasa AKP Didik Sulistya menyatakan bahwa, ” pembersihan bantaran sungai ini tidak sekadar dibersihkan dari sampah dan enceng gondok, namun dilakukan penghijauan pula. “Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya longsor di bantaran sungai saat banjir melanda,” katanya.

” Pihaknya berharap dengan kegiatan rutin peduli lingkungan yang biasa disebut warga Kecamatan Tirtayasa ini dengan sebutan (GEBRAS) Giat Bersih Bersih Sungai tersebut, menular ke masyarakat luas, sehingga bersama-sama merawat dan menjaga sungai. Karena sungai merupakan tempat pembuangan air dan untuk kehidupan,” Ujar Kapolsek Tirtayasa.

Didik juga menambahkan bahwa ” Masih banyak sungai yang tertutup oleh enceng gondok dan sampah. Dan yang sudah di bersihkan di Desa Puser dan Desa Susukan Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang. Dia berharap masyarakat dapat terus berpartisipasi untuk menyingkirkan penghambat sungai yang menyebabkan genangan air menjadi lama. “Kalau dapat melibatkan banyak unsur, saya kira sedikit demi sedikit penghambat aliran sungai dapat disingkirkan,” Tutup Kapolsek Tirtayasa.

Kontributor : Ganjar. U

Editor : Muridi

Publish : Irwan Nova. A

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …