Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 74, Dirnarkoba Polda Banten Melakukan Anjangsana ke Kediaman Mantan Kapolda Banten

whatsapp-image-2020-06-24-at-20-17-03-1

|TRIBRATA NEWS POLDA BANTEN, SERANG – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-74, Kepolisian Daerah (Polda) Banten terus melakukan berbagai kegiatan sosial.

Kali ini, Dirnarkoba Polda Banten
AKBP Susatyo Purnomo Condro S.H., S.i.K., M.Si melakukan anjangsana ke kediaman mantan Kapolda Banten Brigjen Pol (Purn) Drs. Agus Kusnadi M.H. yang bertempat di Kota Wisata Cibubur Pesona Madrid Nagrak Gunung Putri Bogor. Rabu, (24/06/2020).
Kapolda Banten Irjen Pol Drs. Fiandar melalui Dirnarkoba Polda Banten
AKBP Susatyo Purnomo Condro S.H., S.i.K., M.Si menjelaskan bahwa kedatangan dirinya dan rombongan adalah rangkaian kegiatan menyambut Hari Bhayangkara ke-74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2020 mendatang.

“Kegiatan ini adalah bagian dari silaturahmi kepada para senior anggota Polri yang telah banyak berjasa bagi institusi Polri,” ucapnya.

Lanjutnya, “Inilah salah satu bentuk silaturahmi dan kepedulian kami kepada Purnawirawan dan Warakawuri Polri yang merintis dan menjadi abdi negara yang melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat”.

Dirnarkoba Polda Banten AKBP Susatyo Purnomo Condro S.H., S.i.K., M.Si juga memohon doa restu agar Polri ke depan mampu lebih baik dalam pelaksanaan tugas dan lebih dicintai masyarakat.

“Selain dukungan moril, kami juga memberikan tali asih berupa bingkisan sebagai keperluan. Tidak lain tujuan pelaksanaan ini wujud dari penghargaan yang diberikan kepada Purnawirawan dan Warakawuri selama pengabdiannya di institusi Polri,” ujarnya.

Saat ditemui kediamannya, mantan Kapolda Banten Brigjen Pol (Purn) Drs. Agus Kusnadi M.H. menyambut baik dan sekaligus mengucapkan terimakasih kepada Polda Banten.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Polda Banten khususnya kepada Kapolda Banten yang sekarang, yang telah memberikan bentuk kasih sayangnya kepada saya. Dan semoga Polri tetap jaya”, ucapnya.

Sementara itu, Kabidhumas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi mengatakan bahwa kunjungan ini juga untuk mempererat tali silahturahmi serta wujud perhatian Polda Banten.

“Anjangsana ini adalah kewajiban kita sebagai penerus Polri masa depan. Maka sangat baik untuk selalu mempererat jalinan silaturahmi kepada para senior Polri yang telah berjuang dan mengabdi untuk Polri,” pungkas Edy Sumardi.

Kegiatan Anjangsana dan pemberian tali asih di pimpin oleh Direktur Narkoba Polda Banten AKBP Susatyo Purnomo Condro S.H., S.i.K., M.Si beserta AKBP Maesa Soegriwo, S.I.K., Kompol Lucky Permana Putra, S.H., S.I.K. dan IPDA Transito Yati S.H., M.H. (Bidhumas)

About

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …