Ditpamobvit Polda Banten Tingkatkan Pengamanan Guna Ciptakan Situasi yang Kondusif

Kota Cilegon – Ditpamobvit Polda Banten terus mengoptimalkan pengamanan di PT Krakatau Daya Listrik guna memastikan situasi yang aman dan kondusif pada Kamis (20/07/2023)

AKP Maroloan Gultom dan Bripda Yudhitya Gilang melakukan pengamanan dengan cara patroli bersama petugas satuan pengamanan (Satpam) perusahaan, agar selalu waspada terhadap situasi di sekitar perusahaan.

“Lakukan patroli keliling perusahaan secara rutin, hal ini untuk mencegah serta antisipasi segala bentuk kejahatan,” pesan Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi saat dikonfirmasi.

“Jika ada kejadian jangan sungkan segera menghubungi Polsek setempat untuk berkoordinasi dan mengambil langkah cepat,” ucapnya.

Kombes Pol Edy Sumardi juga menyampaikan untuk selalu mematuhi peraturan yang sudah ditetapkan pihak perusahaan dan selalu mengutamakan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) saat melaksanakan aktivitas pekerjaan.

“Laporkan secara berjenjang apabila ada hal-hal yang dicurigai serta terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban,” sambungnya.

Dalam kesempatan itu pula AKP Maroloan Gultom mengatakan, “Antisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, saya dan Bripda Yudhitya Gilang serta petugas satpam selalu cek dan kontrol seluruh kawasan terutama pada jam-jam rawan, tidak lupa kami juga memeriksa seluruh kendaraan yang akan masuk maupun keluar dari area perusahaan.”

About Admin Tribratanews

Check Also

Sasar Waralaba Personel Polsek Bayah Polres Lebak Laksanakan Patroli Dialogis Malam

Guna menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di tempat perbelanjaan Personel Polsek Bayah Polres …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *