Jalin Silaturahmi Bhabinkamtibmas Polsek Baros Polresta Serkot Sambang ke Parbrik Air Minum Kemasan

Menjaga kamtibmas merupakan tugas pokok anggota kepolisian seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas polsek Baros Polresta Serkot  melaksanakan sambang serta silaturahmi kepabrik air minum Cisalam, Kamis (13/02/2025).

Kegiatan rutin yang dilakukan Brigpol Doni merupakan sambang dan tatap muka bersama tokoh , masyarakat untuk membangun kemitraan antara polri dengan masyarakat.

Melalui kegiatan ini, Brigpol Doni menghimbau agar menyampaikan kepada karyawan di dalam bekerja tetap mengutamakan keselamatan,serta mengucapkan terima kasih sudah melengkapi pabrik dengan CCTV agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan seperti pencurian sehingga situasi tetap aman dan kondusif,”ujar Brigpol Doni.

Kapolresta Serkot Kombes Pol Yudha Satria, SH., S.I.K., M.H melalui Kapolsek Baros AKP Dede Supratman, SH menyampaikan kegiatan sambang wilayah dan tatap muka dengan tokoh masyarakat merupakan tugas pokok bhabinkamtibmas guna meningkatkan tali persaudaraan agar diwilayah binaanya tetap aman dan kondusif,”ujarnya.

About Admin Tribratanews

Check Also

Polsek cilegon Dekatkan Diri dengan Warga Desa Binaannya

Polsek Cilegon Polres Cilegon Selalu melakukan pendekatan diwilayahnya untuk menjaga situasi kamtibmas salah satunya adalah …