Jum’at Curhat, Kapolres Lebak Silaturahmi ke Pondok Pesantren Nurul Ibtida Bojong Leles

Lebak. Jalin Silaturahmi, Jum’at Curhat Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,SIK,M.H. Bersama Para Alim Ulama di Pondok Pesantren Nurul Ibtida Kp. Ranca Caruluk Desa Bojong Leles Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak. Jum’at,(3/2/2023).

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,SIK,M.H didampingi Wakapolres Lebak Kompol Arya Fitri Kurniawan, SH, S.IK, Para PJU Polres Lebak serta di sambut oleh
Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Ibtida K.H. Mukhsin dan para ulama Kecamatan Cibadak.

Dalam Sambutannya Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan.S.I.K.,M.H. mengatakan,
“Kegiatan Jum’at curhat ini merupakan kegiatan rutin Polri yang di laksanakan baik di tingkat mabes, Polda, Polres, serta Polsek jajaran,” ujar Wiwin.

“Terimakasih kepada pimpinan Pondok Pesantren Nurul Ibtida K.H. Mukhsin serta Para ulama yang sudah hadir mengikuti kegiatan Jum’at curhat bareng Kapolres Lebak, silahkan berikan masukan serta keluhan masyarakat terhadap kinerja Polres Lebak,” ucapnya.

“Para Ulama berperan penting dalam menjaga Harkamtibmas salah satunya dengan menangkal paham radikalisme yang berkembang di masyarakat,” terang Wiwin.

“Kami berharap Para Ulama dan Polri terjalin sinergitas yang kuat dalam menjaga Harkamtibmas serta memberikan kontribusi lebih dengan ikut aktif memberikan informasi terkait gangguan kamtibmas, sehingga wilayah Kabupaten Lebak tetap aman dan kondusif, ” harap Wiwin.

“Semoga kegiatan ini menjadi forum silaturahmi dan kegiatan Jum’at Curhat ini bisa menambah sinergi antara Kepolisian dan Para Ulama khususnya di wilayah Kabupaten Lebak,” tutupnya.

About admin

Check Also

Peduli Warga Kurang Mampu, Kapolsek Kragilan Berikan Bantuan Sembako

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan serta memberikan kesejukan dan pesan damai …