Kapolsek Bojong lakukan giat sambang ke Kantor Desa Banyumas Kec Bojong Kab. Pandeglang

Polres Pandeglang Polsek Bojong – Polri memiliki tugas pokok sebagai pelindung pengayom dan pelayan kepada masyarakat dalam hal menjaga , memelihara Sitkamtibmas, kali ini Kapolsek Bojong lakukan giat sambang dialogis ke kantor desa Banyumas Kec Bojong Kab Pandeglang .Kamis (07/03/2024)

Dimana pada hari kamis 07 maret 2024 pukul 10.30 wib, Kapolsek Bojong Akp Kuswana lakukan sambang dialogis ke Kantor Desa Banyumas dan bertemu dengan perangkat desa guna memantau serta memastikan situasi kantibmas dimasyarakat pasca pemilu 2024 beberapa minggu yang lalu dan berpesan untuk dapat membantu kepolisian untuk dapat berlanjut keadaan yang aman dan kondusif.

Kapolsek Bojong jelaskan keamanan dan ketertiban di masyarakat tidak bisa dibebankan kepada kepolisian semata akan tetapi harus ada peran serta dibantu oleh komponen warga masyarakat kalo memang kepingin sitkamtibmas tetap terjaga .

Untuk mewujudkan semua itu diperlukan kesadaran, partisipasi masyarakat bidang keamanan serta akan menjadi potensi pam swakarsa yang perlu dilestarikan, ditumbuh kembangkan disetiap lingkungan warga masyarakat.

berharap dengan adanya kegiatan ini kita dapat direspon dengan sebaik baiknya karena ini adalah merupakan usaha bersama dalam memberikan perlindungan dan pengamanan warga masyarakat dengan mengutamakan upaya pencegahan serta menangkal segala bentuk ancaman yg dapat menjadi gangguan keamanan .tutur kapolsek.

About admin

Check Also

Ngobrol Santai, Upaya Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Bojonegara Polres Cilegon Dekatkan Diri Dengan masyarakat

Cilegon- Kanit Binmas dan  Bhabinkamtibmas Polsek Bojonegara Polres Cilegon Polda Banten,  laksanakan sambang dan dialogis …