
SERKOT Personil Polsek Serang Polres Serkot Polda Banten Lakukan Patroli Di Malam Minggu Hingga Dini Hari Di Perumahan Visenda Kelurahan Kaligandu Kecamatan Serang Kota Serang, Minggu (5/12/2021).
Kegiatan patroli tersubut dalam upaya dalam pencegahan kejahatan jalanan seperti jambret, Curas ( pencurian dengan kekerasan ) dan aksi pencurian sepeda motor dan cegah aksi tawuran antar para remaja maupun segerembolan sepeda motor.
Kapolres Serkot AKBP Maruli Ahiles Hutapea,S.I.K.,M.H melalui Kapolsek Serang KOMPOL Bambang Wibisono,S.H.,M.H mengatakan ” Giat Personil Polsek Serang Polres Serkot melaksanakan monitoring antisipasi Tawuran di Komp.Visenda Kel.Kaligandu dan kejadian-Kejadian lainnya yang tidak diinginkan di wilayah hukum Polsek Serang ” kata Kapolsek.
Personil Polsek Serang Polres Serkot BRIPKA Feri dan BRIPKA Ari F melaksanakan patroli malam dengan menyambangi petugas Security Visenda dan warga atau para remaja yang sedang nongkrong di Komplek Visenda.
Kegiatan Patroli tersebut dalam upaya mengantisipasi kejadian tawuran dengan kehadirannya Pihak Kepolisian bisa mencegah sebelum terjadinya kejadian, sehingga Masyarakat aman dan nyaman serta tidak adanya tawuran-tawuran antar pemuda dan mengurangi kejahatan lainnya.(humas polsek serang)