Patroli KRYD Ditlantas Polda Banten, Berikan Himbauan Prokes dan Bagikan Masker Kepada Masyarakat



Kota Serang – Dalam upaya menjaga situasi kamseltibcar lalu lintas (Lantas) di wilayah tetap aman dan kondusif, serta mencegah penyebaran covid 19 varian Omicron, petugas patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) Ditlantas Polda Banten memberikan himbauan Protokol kesehatan (Prokes) dan bagikan masker kepada masyarakat pada Sabtu (26/02).

Patroli KRYD tersebut dipimpin oleh Pawas Ipda Deden Syarifudin bersama 3 personel piket Ditlantas Polda Banten yang dilakukan kali ini dengan sasaran tempat makan, warung kopi, warung sembako dan tempat berkerumun masyarakat lainnya.

Kombes Pol Budi Mulyanto melalui Kabag Bin Ops Akbp Sujoko, menjelaskan Patroli KRYD yang dilakukan personel Ditlantas Polda Banten untuk menyampaikan himbauan Kamseltibcar Lantas dan pendisiplinan Prokes, serta mengajak warga untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dengan selalu menjaga kesehatan dan mematuhi himbauan dari pemerintah pusat agar bisa mencegah penularan Covid-19 varian Omicron dan kepedulian terhadap lingkungan masing-masing dan tetap menggunakan masker.

“Patroli KRYD yang dilakukan Ditlantas Polda Banten untuk menyampaikan himbauan Kamseltibcar Lantas dan pendisiplinan Protokol kesehatan, serta mengajak warga untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dengan selalu menjaga kesehatan dan mematuhi himbauan dari pemerintah pusat agar bisa mencegah penularan Covid-19 varian Omicron dan kepedulian terhadap lingkungan masing-masing dan tetap menggunakan masker,” kata Sujoko.

Selain menyampaikan tentang himbuan prokes, personel juga senantiasa selalu mensosialisasikan tentang pentingnya vaksinasi ditengah pandemi saat ini, terlebih dengan adanya varian baru Omicron.

“Dalam rangka mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 varian Omicron, mari kita bersama-sama mentaati semua kebijakan pemerintah terlebih dalam percepatan vaksinasi, guna membentuk herd immunity masyarakat,” tuturnya.

Selain melaksanakan himbauan Kamseltibcar lantas dan pendisiplinkan masyarakat dalam menerapkan Prokes, personil Ditlantas Polda Banten juga membagikan masker kepada masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker. (Bidhumas).

About admin _

Check Also

Anev Operasi Ketupat Maung 2024 Bidang Lalu Lintas Polda Banten

Direktorat Lalu Lintas Polda Banten telah melaksanakan Operasi Ketupat Maung 2024. Operasi Ketupat ini berlangsung …