Peduli Lingkungan, Personel Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Melaksanakan Korve


*Cilegon* – Kali ini Personel Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Bersih-bersih lingkungan sekitar Mako Polsek Ciwandan guna menciptakan situasi lingkungan yang sehat dan bersih serta memberi kenyamanan pada saat Dinas maupun pada saat pelayanan kepada masyarakat, Selasa (18/01/2022).

Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, S.I.K,S.H melalui Kapolsek Ciwandan KOMPOL Rifki Seftrian Yusuf,S.I.K,M.H ditempat terpisah mengatakan Kegiatan ini dilakukan guna menunjang tugas-tugas kita agar sehat dan masyarakat yang datang merasa nyaman.

Kegiatan bersih-bersih Tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolsek Ciwandan AKP H.Sobarna,S.E yang diawali dengan apel pagi tersebut Kapolsek menyampaikan kepada anggotanya untuk menjaga kebersihan, Lingkungan yang bersih adalah idaman setiap manusia juga penunjang kita dalam melaksanakan aktifitas, Apabila lingkungan kita bersih, asri dan rapi maka dalam bekerja kita akan merasa nyaman. Ucap Kapolsek.

Kapolsek menambahkan kegiatan ini dilakukan tidak lain untuk memupuk kebersamaan dan pentingnya memelihara kebersihan serta kerapian Kantor.

Jangan sampai kita yang selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan tetapi lingkungan kita sendiri kotor,”Tegasnya.

Dengan selalu menjaga kebersihan diri maupun lingkungan berarti kita sadar akan bahaya penyakit maupun virus, tutup Kapolsek.

About admin _

Check Also

Sinergitas TNI/POLRI bhabinkamtibmas Polsek Pulomerak sambangi warga nelayan 

Cilegon ~ Dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif, petugas polsek Pulomerak Polres Cilegon Polda …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *