Personel Bidpropam Polda Banten Lakukan Pengamanan Kegiatan Rakernis Gabungan Tahun 2022


Serang – Bidpropam Polda Banten melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengawasan kegiatan Kapolda Banten serta para Pejabat Utama Polda Banten dalam rangka Pembukaan Rakernis Gabungan Tahun 2022 bertempat di Ruang Vicon Polda Banten pada Selasa (22/03).

Sebagaimana arahan Kapolda Banten Irjen Pol Prof. Dr. Rudy Heriyanto melalui Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Yudho Hermanto mengatakan untuk setiap kegiatan Kapolda Banten dan Pejabat Utama Polda Banten serta personil Polda Banten maka personel Bidpropam Polda Banten wajib melaksanakan pengamanan internal dan pengawasan terhadap personel Polda Banten.

“Dalam rangka menjamin kelancaran kegiatan pimpinan, personel Bidpropam Polda Banten kami ikut sertakan untuk melakukan pengamanan serta pengawasan,” ungkapnya.

Kegiatan pengamanan dan pengawasan tersebut  dipimpin oleh Kasubbid Provos Bidpropam Polda Banten Kompol Feby Harianto didampingi Kaurbinplin Subbid Provos Bidropam Polda Banten Kompol Asroji berserta tiga personiel Bidpropam Polda Banten.

“Alhamdulillah, kegiatan Rakernis Gabungan Tahun 2022 dapat berjalan aman dan tertib serta tidak ditemukannya pelanggaran personel baik disiplin maupun kode etik,” tegasnya. (Bidhumas)

About admin _

Check Also

Penyidik Unit Harda Satreskrim Polres Serang Limpahkan Perkara Kekejari Serang

Penyidik Unit Harta Benda (Harda) Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Serang melimpahkan tersangka berikut barang …