Pandeglang – Bertempat di Aula SMA Daarul Fawaz Subis di Desa Sukaraja Kec. Pulosari. Bhabinkamtibmas Briptu Ogi Charis memberikan Himbauan kepada para Siswa-siswi terkait dengan adanya tawuran antar pelajar di wilayah pandeglang. Rabu,(19/10/2022)
Bhabinkamtibmas Briptu Ogi Charis melaksanakan kunjungan dan silaturahmi ke sekolah SMA Daarul Fawaz Subis di Desa Sukaraja Kec. Pulosari, dengan adanya pemberitaan tawuran antara anak sekolah di media, Kapolsek pulosari polres pandeglang IPTU Agus Salim SE MM, Mengatakan ” Bhabin kamtibmas Briptu Ogi Charis Terjun langsung ke sekolah sekolah dan bertatap muka dengan siswa siswi .
Demi menciptakan rasa aman dan kondusip, tawuran bukan jamannya lagi tapi sekarang jamannya berprestasi, tidak ada baik nya tawuran apa lagi sampai membawa senjata tajam dimana tindakan kekerasan tidak dibenarkan oleh hukum, apalagi dengan membawa senjata tajam atau bahkan sampai memakan korban akibat dari senjata tajam” itu tertuang di Pasal 2 ayat 1 UU no 12 tahun 1951 dan atau pasal 351 KUHP dan pasal 170 KUHP.
Briptu Ogi Charis selaku Bahabinkamtibmas di desa Sukaraja menyampaikan tentang Harkamtibmas diantaranya tentang Menjauhi dan penyalah gunaan Narkoba dan Miras , jangan ada tawuran, dan pentingnya disiplin di lingkungan sekolah,